Pengetahuan Produk AdIns Mobile – Solusi Multifinansial
23 Juli 2018 – Menghadapi perkembangan era digital yang cepat, perusahaan secara tidak langsung dituntut untuk memilih, apakah perusahaan mereka berdiri di atas berbagai platform konvensional yang ada untuk menyokong bisnis mereka atau tidak. Perusahaan finansial, terutama multifinansial, memiliki kaitan yang erat dengan surveyor dan kolektor. Hal ini bukanlah cerita baru ketika beberapa atau bahkan banyak surveryor dan kolektor yang terkadang tidak dapat dideteksi ketika mereka berada di lapangan, melakukan pekerjaan mereka.
Agar dapat menghindari permasalahan tersebut dan memastikan bahwa sistem perusahaan Anda berjalan dengan efektif dengan aplikasi mobile, AdIns menawarkan produk andalannya yang bernama AdIns Mobile. Software jenis ini dibuat secara spesifik untuk solusi multifinansial. Muncul di tahun 2011, tim AdIns Mobile telah meningkatkan fitur dan versi yang telah dirilis. Produk ini telah diaplikasikan oleh lebih dari 20 perusahaan finansial, terutama multifinansial. AdIns Mobile dibagi menjadi tiga spesifikasi utama, antara lain: Mobile Survey, Mobile Collection, dan Mobile Sales Order.
Mengacu pada aktivitas perusahaan Anda, apakah kepedihan Anda datang dari area surveyor berikut?
-
- Mendapat informasi dan lokasi palsu atau tidak akurat dari arahan,
- Memproduksi kertas lebih banyak hanya untuk bidang ini,
- Harus mengelola lokasi survey yang berhamburan,
- Bertanya-tanya di mana tim survey Anda berada,
- Merasa produktivitas rendah,
- Dan mempertanyakan kualitas data dari surveyor?
Maka, AdIns Mobile adalah solusi yang potensial bagi Anda. AdIns Mobile Survey siap untuk mengobati kepedihan tersebut dengan berani. Diperkaya dengan:
- Jaminan Kualitas Data
- Pelacakan Lokasi
- Pemantauan Performa
- Rekonsiliasi Data Otomatis
- Pengambilan Foto dan Penandaan Lokasi
AdIns Mobile Survey membantu perusahaan untuk mendapatkan informasi dan lokasi asli sesuai arahan, menghemat banyak kertas, kualitas data terverifikasi dengan penandaan geografis, serta kuesioner yang sudah ditentukan dan jejak surveyor terekam dalam sistem, tidak dapat dipalsukan.
Itu baru berbicara mengenai surveyor, bagaimana dengan performa kolektor Anda? Apakah terdapat isu seperti:
- Dana Non-Deposit – uang tidak terlacak
- Mendapat nota palsu
- Tidak mengetahui jumlah uang yang dikumpulkan?
AdIns Mobile Collection, sekali lagi dapat menjawab seluruh permasalahan diatas bagi perusahaan Anda. Sistem koleksi ini memiliki beberapa keuntungan dengan fitur-fitur yang ada di dalam tipe seluler ini. keuntungan tersebut adalah:
- Seluruhnya terekam
- Termasuk seluruh nota pendanaan
- Jejak lokasi kolektor
- Menghasilkan nota resmi
- Pendanaan yang jelas untuk didepositkan ke teller, dan “masih banyak” lagi.
Jangan biarkan “masih banyak” itu menghantuimu.
Cari solusi ini lebih jelas dengan melengkapi informasi, terapkanlah dan rasakan peningkatan produktivitas pada perusahaan Anda!
(https://ad-ins.com/id/produk-layanan/adins-mobile/)